Dalam Tempo 3 Jam, 3 Pelaku Bajing Loncat Berhasil Ditangkap Polisi


DikoNews7 | Belawan - 

Tempo 3 jam, Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan berhasil tangkap bajing loncat yang meresahkan warga dan pengguna jalan. Rabu (16/10/2019).  

Tiga pelaku bajing loncat di Jalan Pelabuhan Belawan yang sempat viral di Media Sosial (Medsos) berhasil dibekuk Satreskrim Polres Pelabuhan Belawan.

Para pelaku yang diamankan adalah, Imanuddin Nasution (39), warga Kapten Rahmadbudin Medan Marelan, Yunus Bangun (21) warga Pasar 5 Martubung dan M Ikhsan (25) warga Selebes Medan Belawan sedangkan 1 orang masih buron.

Pelaku diamankan karena telah terbukti melakukan pencurian, beberapa batang besi dari sebuah mobil container yang melintas di Jalan Pelabuhan Belawan.

Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ilhwan SH MH didampingi Kasat Reskrim AKP Jerico Lavian Candra SH SiK, saat paparan di halaman Mapolres Pelabuhan Belawan, Rabu (16/10/2019), mengatakan, pelaku ditangkap setelah video aksi pencurian para pelaku viral di media sosial (Medsos).

"Sebelumnya korban atas nama Yan Faisal melaporkan telah kehilangan sejumlah besi saat melintas di Jalan Pelabuhan Belawan. Akibat pencurian tersebut, korban mengalami kerugian hingga jutaan rupiah," ucap Kapolres.

Lebih lanjut disampaikan AKBP Ikhwan, Satreskrim langsung melakukan pengejaran dan berhasil menangkap para pelaku.

"Kurang dari 3 jam unit Reskrim Polres Pelabuhan Belawan langsung mengejar  dan menangkap tiga orang pelaku. Sedangkan satu pelaku masih dalam pengejaran kalau identitas sudah kita ketahui," Tambah Ikhwan.

Selain mengamankan para pelaku, petugas juga berhasil menyita barang bukti dua potong besi yang dicuri para pelaku. Para pelaku saat ini masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Satreskrim Polres Pelabuhan Belawan.

"Para pelaku kita jerat dengan pasal 363 ayat 1 sub 362 KUHP dengan ancaman penjara 5 tahun," kata orang nomor satu di Polres Belawan itu.

Sebelumnya, aksi gerombolan bajing loncat yang beraksi mencuri potongan besi dengan cara memanjat mobil container yang sedang berjalan ini viral dimedia sosial. (Boim)

Editor : Sapta

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel