Jalan Sekip Mencekam, MPI Tawuran Dengan IPK



DN7 | Medan Baru - Jalan Sekip Medan Petisah, Kota Medan, Rabu (11/3/2020)
sekitar pukul 20.30 Wib, tiba tiba mencekam. Pasalnya, telah terjadi tawuran antar ormas Masyarakat Pancasila Indonesia (MPI) dan Ikatan Pemuda Karya (IPK).

Informasi yang dihimpun, awal tawuran/ keributan dari ormas MPI ngeber ngeber sepeda motor di Jalan Sekip persis didepan rumah makan Tysah sehingga membuat warga dan ormas IPK setempat marah yang menimbulkan pemukulan oleh warga setempat kepada ormas MPI.

Kejadian tersebut, sekitar pukul 19:30 Wib, 
Saat itu sejumlah massa dari MPI yang tengah melintas dengan sepeda motor, menggeber knalpot mereka di depan kantor ormas IPK.

Massa MPI juga disebut-sebut melakukan pelemparan ke arah rumah bilyard yang menjadi tempat berkumpulnya sejumlah massa IPK.

Akibat aksi tersebut, massa IPK membalas serangan dengan lemparan batu. Kondisi di seputaran Jalan Sekip sempat mencekam akibat aksi kedua kelompok massa yang saling serang. Massa IPK dikabarkan berhasil mengamankan 2 orang anggota kelompok MPI, keduanya kini sudah diserahkan ke Polisi.

Sementara, Waka Polda Sumut, Brigjen Pol Mardiaz Kusin, dan Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Jhonny Edison Isir, dikabarkan sempat turun ke lokasi untuk menangkan situasi. Ucap Ucok, salah seorang warga dilokasi kejadian.

Adapun korban luka1 orang dari ormas MPI, korban luka sudah diamankan di Polsek Medan Baru untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Sementara, saat ini masa dari ormas IPK berkumpul dikantor IPK Jalan Sekip guna antisipasi keributan balik yang datang dari ormas MPI, dan situasi saat ini masih aman terkendali. (Red, DN7) 


Editor : Sapta







Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel