Berhasil Pimpin Kab. Batubara, AKBP Ikhwan Dapat Piagam Dari Wartawan Unit Polres Batubara



DN7 | Batu Bara - Awak media di Kabupaten Batu Bara memberikan kehormatan berupa Plakat atas kinerja baik Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH. Jumat (24/4/2020).

Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH diselah selah kesibukannya, menyambut baik kedatangan para awak media yang tergabung dalam perkumpulan Wata Batu Bara pada Kamis siang. Tanpa ada agenda dan hal yang di rencanakan,  para awak media yang hadir di Mako Polres sudah mempersiapkan piagam penghargaan dan ucapan terima kasih telah memimpin Kabupaten Batu Bara dengan baik.

Hal ini di jelaskan H.Guntur sebagai Ketua perkumpulan warta Batu Bara mengatakan, saya adalah yang tertua dan yang paling lama menjadi wartawan di Kabupaten ini. Namun baru kali ini kami memberikan penghargaan setinggi tingginya kepada sosok pemimpin Kapolres Batu Bara yang sudah berjalan 6 pergantian Kapolres. 

Kami para awak media sangat berterima kasih atas kinerja baik Kapolres AKBP Ikhwan Lubis SH.MH. beliau sangat berjiwa sosial tinggi dan sangat profesional dalam mengerjakan tugas hukum di Kab. Batu Bara ini.

Terlebih kepada masyarakatnya, ini yang sangat kami harapkan dengan jiwa sosial yang tinggi, tanpa batasan dan tidak memandang Suku Ras atau Agama, beliau menunjukan tangung jawab yang tinggi untuk membantu masyarakatnya. Kami harapkan Kapolres AKBP Ikhwan Lubis SH..MH tetap terus memimpin Kabupaten Batu Bara ini. Harap Guntur.

Sementara Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH yang menerima plakat mengatakan, saya merasa terharu dan mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh awak media di Kabupaten Batu Bara ini. Saya berharap kerjasama para awak media ini bisa berjalan dengan baik. Kita harus membangun daerah ini agar lebih maju dari sekarang, dan menciptakan ketenangan dan kedamaian. Hindari berita Hoax agar bisa menciptakan suasana yang kondusif. Saya akan jadikan mitra baik kepada teman teman wartawan semua. Ayo kita membangun daerah kita untuk lebih baik. Ungkapnya.

Mengenai Covid 19, saya juga mengajak kepada awak media di Kab. Batu Bara agar sama sama berjuang melawan Virus  Corona. Buat pemberitaan yang bersifat menghimbau masyarakat tentang bahaya virus Corona, lakukan yang terbaik untuk masyarakat. Terangnya. (Boim)

Editor : Sapta



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel