Kabupaten Langkat Terima Penghargaan Dari Kanwil BPN Provsu
DikoNews7 -
Plt Bupati Langkat H.Syah Afandin,SH menerima penghargaan dari Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Sumatera Utara yang diserahkan Plt.Asisten I Setda Langkat Drs.H.Hermansyah dan Kabag Tapem Surianto, S.Sos bertempat di ruang kerja wakil Bupati Langkat. Senin (06/02/2023).
Berdasarkan surat BPN provinsi Sumatera Utara no.109/pgm- 100.UP.04.01/XII/2022, Kabupaten Langkat menerima penghargaan atas apresiasi pengurangan BPHTB/BPHTB Nihil pada kegiatan PTSL/Redistribusi Tanah tahun 2022.
Sebelumnya, pada tanggal 19 Januari 2023 lalu, Plt.Bupati Langkat Syah Afandi di wakili Kabag Tata Pemerintahan Setda Langkat Surianto,S.Sos menerima piagam penghargaan bertempat di hotel Marcure medan.
Reporter : Kurnia02