Momentum Idul Fitri 1444 H, Kades Benteng Santuni Anak Yatim dan Disabilitas


DikoNews7 -

Memanfaatkan momentum Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Kepala Desa (Kades) Benteng,  Muhammad Fadli menggelar halal bi halal di kediamannya di Dusun  VI Bunga Tanjung  Desa Benteng, kecamatan Talawi, kabupaten Batu Bara, Kamis (04/05/2023). 

Halal bi halal dihadiri oleh seluruh staf Pemerintah Desa (Pemdes) Benteng, Pemerintah kecamatan Talawi, masyarakat beserta insan pers, Tim Aliansi Pers Batu Bara (APBB)  dan TNI AL.

Kades Benteng, Fadli mengatakan, dirinya melaksanakan halal bi halal untuk mempererat tali silaturahmi agar kebersamaan yang selama ini terjalin bisa semakin erat, serta meningkatkan etos kerja dalam melaksanakan  amanah sebagai pelayan masyarakat berjalan dengan baik.

“Melalui momentum idul Fitri 1444 H, kita memberikan santunan anak yatim sebanyak 67 orang  dan disabilitas sebanyak 30 orang, “ sebut kades.

Ia berharap, dengan digelarnya halal bi halal ini kita bangun kerjasama yang lebih baik  dan untuk meningkatkan swadaya masyarakat dan Sumber Daya Manusia (SDM)  agar berkembang lebih maju.

Reporter : Erwin

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel