Kolaborasi Dengan DLH, Satlantas Polres Labuhanbatu Gelar Baksos Kebersihan


DikoNews7 -

Dipimpin Kasat Lantas Polres Labuhanbatu, puluhan personil yang terdiri dari personil Lantas, Binmas, Gag Ren, Bag Ops, Propam, Bag Sumda dan Dinas Lingkungan Hidup Pemkab Labuhanbatu laksanakan giat bakti sosial kebersihan di Tugu Juang 45, Jln Lobusona, Kecamatan Rantau Selatan, Kabupaten Labuhanbatu, Sumut. Senin pagi (19/6/2023).

Kasat Lantas Akp M. Ainul Yaqin SH, MH mengatakan, giat bakti sosial (Baksos) kebersihan di Tugu Juang 45 tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut dan menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 77 Polres Labuhanbatu.

"Giat baksos kebersihan ini kita laksanakan dalam rangka menyambut Hut Bhayangkara ke 77, sealin melibatkan personil lantas, giat baksos ini juga melibatkan puluhan personil lainnya dari berbagai sub yang ada di Polres Labuhanbatu dan DLH  Labuhanbatu," ucapnya.

Lebih lanjut Akp Yaqin menjelaskan, pemilihan pelaksanaan giat baksos kebersihan di Tugu Juang 45 dilakukan sebagai bentuk penghargaan terhadap ikon bersejarah tentang perjuangan yang ada di Labuhanbatu dan upaya untuk ikut melestarikan sejarah.

"Giat ini kita lakukan sebagai bentuk penghormatan atas perjuangan para pendahulu dan ikut melestarikan ikon bersejarah yang ada di Kabupaten Labuhanbatu," Paparnya. 

Pantauan, dalam giat bakti sosial tersebut tampak hadir Kasat Lantas PolresLabuhanbatu, KBO Lantas, Kanit Patroli Lantas dan 14 personil Lantas, 7 orang personil Binmas, 2 orang personil Gag Ren, 1 orang personil Propam, 3 orang personil Bag Sumda, 1 orang personil Bag Ops, dan 12 orang dari DLH Labuhanbatu. 

"Dari awal pelaksanaan giat Baksos kebersihan yang kita laksanakan, alhamdulillah giat berlangsung aman dan kondusif. Saya berharap, dengan dilaksanakannya kegiatan ini bisa menumbuhkan jiwa nasionalis kepada para personil dan seluruh peserta yang hadir," tukas Akp Yaqin, mengakhiri. 

Reporter : Indra Dharma

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel