Ada Hal Menarik Pada Ops Zebra Toba 2023 Polres Labuhanbatu, Badut Turun ke Jalan


DikoNews7 -

Hari ke 3 pelaksanaan Operasi Zebra Toba 2023, ada hal menarik dilakukan pihak kepolisian Sat Lantas Polres Labuhanbatu. 

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, Polantas Polres Labuhanbatu tampak mengikut sertakan 2 Badut dalam membagikan brosur dan sticker himbauan tertib berlalulintas. Rabu (6/9/2023).

Kapolres Labuhanbatu AKBP James H. Hutajulu melalui Kasat Lantas Akp M. Ainul Yaqin menjelaskan, pengikutsertaan 2 badut dalam giat pembagian brosur dan sticker tertib berlalulintas tersebut bertujuan agar lebih menarik minat masyarakat pengguna jalan.

"Ada 2 badut yang diikutsertakan dalam giat pembagian brosur dan sticker tadi, yakni badut polantas dan badut zebra. Tujuannya adalah agar kegiatan lebih tampak menarik, dan meningkatkan minat masyarakat terkait pelaksanaan operasi yang sedang dilaksanakan," kata Kasat usai kegiatan.

Ia menuturkan, dari data yang ada di kepolisian, belakangan ini tingkat ketertiban dan kepatuhan masyarakat dalam berlalulintas memang cenderung menurun, khususnya di wilayah hukum Polres Labuhanbatu.

Menyikapi hal itu, sambung Kasat, selain berperilaku tegas namun humanis, Polantas Labuhanbatu dituntut untuk lebih kreatif dalam memberi pamahaman kepada masyarakat tentang pentingnya tertib berlalulintas. Karena menurutnya, tertib berlalulintas adalah cermin moralitas bangsa.

Kasat berharap, dengan adanya pelaksanaan Ops Zebra Toba 2023 diharapkan dapat meningkatkan kembali disiplin masyarakat dalam berlalulintas, sehingga tercapai tujuan untuk Pemilu 2024 damai dan bersih.

Pantauan dilokasi, dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Kasat Lantas Polres Labuhanbatu Akp M. Ainul Yaqin, Kanit Turjawali Iptu Sumardi, dan Kanit Regident Ipda Chairil Anhar beserta beberapa personil polantas lainnya.

Reporter : Indra Dharma

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel