Bupati Zahir Lepas Ratusan PNS / ASN Ikuti JSS HUT Ke-52 KORPRI


DikoNews7 -

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI), Dewan Pengurus KORPRI kabupaten Batu Bara menyelenggarakan Jalan Sehat Serentak (JSS) di Lingkungan Pemerintah kabupaten (Pemkab) Batu Bara, Jum'at (24/11/2023).

Ratusan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti jalan sehat serentak ini di lepas langsung oleh Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP didampingi Kapolres Batu Bara AKBP Jose D C Fernandes dan Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan Dan Pariwisata Drs Safri MM di lapangan sepak bola blok 8 Jln Perintis Kemerdekaan kelurahan Lima Puluh kota, kecamatan Lima Puluh.

Para peserta berjalan mulai dari lapangan bola kaki Lima Puluh melewati Jl. Ringrot selanjutnya menuju kawasan kantor Bupati Batu Bara kemudian melewati Jl. Lintas Sumatera dan kembali ke Jl. Perintis Kemerdekaan menuju lapangan bola kaki Lima Puluh untuk melaksanakan senam bersama.

Untuk memotivasi peserta, Dewan Pengurus KORPRI kabupaten Batu Bara juga menyiapkan berbagai hadiah menarik, mulai kulkas, mesin cuci, AC, TV, mesin Sanyo, kipas angin, hingga hadiah utama sepeda.

Sementara itu, dalam sambutannya Bupati Zahir berharap dengan adanya kegiatan seperti ini para ASN di lingkungan Pemkab Batu Bara tetap terjaga kesehatan dan kekompakannya.

"Mudah-mudahan ini menjadi semangat dalam bekerja di tempatnya masing-masing, " ungkap Bupati Zahir.

Kegiatan ini diikuti juga oleh para Asisten Setdakab Batu Bara, Kepala OPD / Kasatpol PP / Badan se-kabupaten Batu Bara, Kepala Bagian Setdakab Batu Bara, Direktur RSUD Batu Bara beserta Camat se-kabupaten Batu Bara.

Pantauan awak media, saat melepas para peserta, Bupati Zahir juga turut ambil bagian dalam kegiatan jalan sehat tersebut, ini memunjukkan keseriusan Bupati Zahir dalam mendukung dan turut merasakan semangat jalan sehat tersebut.

Reporter : Erwin

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel