Pemkab Langkat Gelar Audiensi Program Guru Penggerak
DikoNews7 -
Plt Bupati Langkat H Syah Afandin SH diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Langkat H Amril SSos MAP menghadiri audiensi Program Pendidikan Guru Penggerak dan Implementasi Permendikbudristek No.40 tahun 2021, yang dipimpin Kadis Pendidikan Langkat Dr H Saiful Abdi di ruang pola Kantor Bupati Langkat, Stabat, Sumut, Jum'at (1/12/2023).
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Langkat Dr H Saiful Abdi SH SE MPd mengatakan pihaknya terus berupaya menerapkan regulasi yang diterbitkan Permendikbudristek No 40 tahun 2021, dimana Kabupaten Langkat ada sekitar 600 lebih sekolah dan guru penggeraknya baru 200 an atau sekitar 30%.
Untuk itu, Dinas Pendidikan Kabupaten Langkat berkomitmen untuk menambah jumlah guru penggerak dan mengembangkan, karena melalui program ini nantinya akan membawa perubahan yang baik untuk guru guru dan khususnya untuk pendidikan Kabupaten Langkat.
"Terima kasih kepada direktur atas keringanan langkahnya untuk ke Stabat ini. Semoga diskusi ini dapat membawa dampak baik untuk pendidikan Kabupaten Langkat kedepannya," ucap Saiful berharap.
Sementara itu, Direktur guru pendidikan dasar Dr. Rachmadi Widdiharto, M.A mengatakan. Pemerintah Kabupaten Langkat telah menunjukkan progres yang cukup signifikan khususnya tentang program Kemendikbudristek. Kami berharap lebih dimaksimalkan lagi peran dan tugasnya.
Program guru penggerak, arahnya sebagai agen perubahan untuk mewujudkan merdeka pelajar dengan karakteristik:
- beriman dan bertakwa
- kebhinekaan
- kreatif
- berpikir kritis
Sementara harapan guru penggerak sebagai :
-Mendorong pelatih bagi guru yang lain
-Menjadi teladan dan agen tranformasi bagi pendidikan
-Mendorong tumbuh kembang murid secara holistik
"Harapan kami sebagai agen perubahan, 5% dari jumlah guru di Indonesia harus jadi guru penggerak yaitu target untuk guru penggerak sebanyak 407, 400 untuk 2024 untuk menjadi virus positif dan agen perubahan untuk pendidikan Indonesia," ucap Dr Rachmadi.
Selanjutnya Plt. Bupati Langkat dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Sekertaris Daerah Kabupaten Langkat, mengucapkan selamat datang di kegiatan Audensi Program Pendidikan Guru Penggerak dan Implementasi Permendikbudristek No.40 tahun 2021.
Melalui kegiatan ini diharapkan terjadi hubungan baik dalam berdiskusi agar dapat menambah pengetahuan dan jalan keluar untuk masalah kedepan yang akan dihadapi.
"Harapan saya dapat berjalan dengan sebaik-baiknya sehingga mendapatkan hasil yang baik juga nantinya. Semoga kegiatan seperti ini yang bermanfaat untuk masyarakat kabupaten Langkat diridhoi Allah SWT," harapannya
Tambahan Sekretaris Daerah kabupaten Langkat H.Amril, S.Sos, M.AP menyampaikan terima kasih atas data data guru maupun guru penggerak di kabupaten Langkat, ini akan menjadi bahan untuk kami diskusikan kepada bupati.
Dimana program ini merupakan program pemerintah pusat tentunya kabupaten Langkat akan mendukung program ini.
"Kami punya komitmen yang kuat untuk meningkatkan SDM dan kualitas pendidikan kabupaten Langkat. Bentuk komitmen kami dalam mendukung dunia pendidikan yaitu 20% APBD Kabupaten Langkat untuk dunia pendidikan itu merupakan bentuk komitmen kami untuk memajukan pendidikan Kabupaten Langkat," tuturnya
Turut hadir Direktur Guru Pendidikan Dasar Dr. Rachmadi Widdiharto, M.A, Kepala Balai Besar Guru Penggerak Provinsi Sumatera Utara Dr. Joko Ahmad Julifan, S.T, M.Si, Sekretaris Daerah Kabupaten Langkat H. Amril, S.Sos, M.AP, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs. Mulyono, M.Si, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Langkat Eka Syahputra Depari, S.STP, MAP, Kepala Balai Penjamin Mutu Pendidikan Provinsi Sumatera Utara Drs. Irwan Safi'i, M.Pd, Kadis Pendidikan Kabupaten Langkat Dr. H. Saiful Abdi, SH, SE, M.Pd, Guru penggerak Kabupaten Langkat.
Reporter : Kurnia02