Kapolrestabes Medan Pimpin Apel Patroli Skala Besar Antisipasi 3C dan Tawuran
DikoNews7 -
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Gidion Arif Setyawan, S.I.K., S.H., M.Hum kembali memimpin apel dan patroli skala besar dalam rangka upaya mencegah tindak pidana kriminal yang kerap terjadi pada malam hari.
Apel malam yang juga dihadiri Wakapolrestabes Medan AKBP Anhar Arlia Rangkuti, S.I.K, dan para Pejabat Utama (Pju) Polrestabes Medan ini digelar di halaman Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU), Jalan Gatot Subroto, Medan, Sabtu (2/11/2024) malam.
"Kegiatan rutin ini (apel malam dan patroli skala besar) digelar guna mengantisipasi tindak kriminal 3C, yakni pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dan tawuran," kata Kombes Gidion.
"Dengan kegiatan rutin ini kita berharap warga kota Medan dapat beraktifitas dengan aman dan tenang di malam hari," Kombes Gidion menambahkan.
Mantan Kapolres Metro Bekasi dan Kapolres Metro Jakarta Utara ini sangat percaya bahwa apa yang dilakukan bersama anggotanya itu menjadi berkah.
"Tidak turun ke kita langsung, turun ke anak-anak kita. Banggalah menjadi polisi karena masyarakat bangga memiliki-mu," imbuh Gidion.
Dalam kesempatan itu, Kombes Gidion mengapresiasi atas kehadiran para anggotanya.
Ia mengingatkan kembali terkait SOP yang masih sama seperti sebelumnya.
"Kita lakukan semaksimal mungkin, rekan -rekan bisa menikmati setiap proses untuk mengapatkan momentum terbaik dalam penugasan ini," pesan Kombes Gidion.
Setelah apel digelar, personel Polrestabes Medan yang dipimpin langsung Kapolrestabes Medan Kombes Gidion, Wakapolrestabes AKBP Anhar, dan para PJU langsung melakukan patroli di tempat-tempat rawan kejahatan dan potensi tawuran. (#)