Kantor Camat Labuhan Deli Terlihat Kumuh dan Tidak Terawat


DikoNews7 -

Kantor Camat Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara, diduga tidak di rawat dan terlihat kumuh seperti bangunan tidak berpenghuni, Senin 10/03/2025.

Peralatan dan aset-aset yang berada di luar dan di dalam kantor juga memprihatinkan, seperti tidak terurus dan tidak ada tanda-tanda penataan disana. 

Selain aset tidak tertata rapi, cat luar bangunan juga sudah nampak kusam dan memudar. Kondisi ini sangat disayangkan, karena Kantor Camat fungsi utamanya adalah pelayanan kepada masyarakat. 

Parahnya lagi, Baliho semrawut dan tumpang tindih. Foto Bupati Deli Serdang dr H Asriludin Tambunan tidak nampak karena tertutup oleh baliho lainnya, dan yang tampak hanya foto Wakil Bupati Lom Lom Suwondo.

Hal ini diungkapkan salah seorang warga yang juga merupakan pemerhati lingkungan di Kecamatan Labuhan Deli, Andiko Yuda Sastrawan.  


Andiko juga memprotes kinerja Kasi Trantib yang dinilai tidak peduli dengan kebersihan, keindahan dan ketertiban lingkungan disepanjang Jalan Veteran.

Sungguh sangat disayangkan, Kasi Trantib dinilai tidak peduli sehingga para pedagang mengabaikan hak para pengguna jalan dengan meletakkan kios dan banner iklan hingga ke badan jalan Veteran.

Semua yang kita lihat ini sangat bertolak belakang dengan motto "Deli Serdang Sehat" yang menjadi visi misi Bupati Deli Serdang dr H Asriludin Tambunan yaitu, Sehat Pelayanannya, Sehat Masyarakatnya, Sehat Lingkungannya dan Sehat Ekonominya.

Kami masyarakat Kecamatan Labuhan Deli berharap kepada Bupati Deli Serdang, bapak dr H Asriludin Tambunan agar mengambil tindakan dan segera melakukan penataan di Kecamatan Labuhan Deli. (Red)




Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel