Respon Cepat Dinkes P2KB Batu Bara Peduli Pelayanan Kesehatan
DikoNews7 -
Pemerintah kabupaten (Pemkab) Batu Bara melalui Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) Kabupaten Batu Bara, memberi respon cepat terkait adanya seorang anak perempuan Yulia Khairani (5) warga Desa Suka Raja, kecamatan Air Putih, yang menderita kelumpuhan.
Respon cepat itu di lakukan Dinkes P2KB Batu Bara beberapa waktu lalu dengan melakukan langkah-langkah yang bersifat respon peduli pelayanan kesehatan.
Hal itu di katakan langsung oleh Kepala Dinkes P2KB Batu Bara, dr. Deni Syahputra melalui pesan Whats App, Selasa (22/04/2025).
Kepala Dinkes P2KB Batu Bara, dr. Deni menyebutkan terkait bocah yang bernama Yulia sudah kita tindak lanjuti beberapa bulan lalu oleh pihak Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Pematang Panjang dengan melakukan beberapa upaya.
Diantaranya sudah membawa pasien ke Rumah Sakit (RS) H. Adam Malik Medan, setelah dirawat pasien dibawa pulang kembali dan selain itu pihak Puskesmas juga memberikan bantuan berupa tali asih, Pempers dan lainnya.
Lanjut dr. Deni menjelaskan, Kepala Puskesmas Pematang Panjang kembali menyarankan kepada pihak keluarga agar membawa bocah tersebut untuk opname ke Rumah Sakit lagi supaya di rawat secara medis.
Namun, pihak keluarga menyatakan belum bersedia, pernyataan belum bersedia itu disaksikan langsung oleh Camat dan unsur desa, terang Deni.
Hasil diagnosa penyakit yang di derita anak tersebut adalah gangguan saraf, sehingga tidak dapat menggerakkan seluruh bagian tubuhnya seperti anak normal lainnya.
"Langkah yang harus dilakukan adalah harus di lakukan perawatan medis yang optimal dengan membawa rujukan ke Rumah Sakit H. Adam Malik, sebab kelengkapan alat medis saat ini tersedia di RS Pemerintah tersebut, " ungkap Deni.
Saat ini Program Universal Health Coverage (UHC) Non Cut Off di Kabupaten Batu Bara sudah bisa kita gunakan untuk masyarakat Kabupaten Batu Bara, tukasnya.
Reporter : Erwin